RS Mutiara Hati

Logo RS Mutiara Hati

RSU Mutiara Hati bermula dari RSB Mutiara Hati yang didirikan oleh dr. Sugiantoro dan dr. Philiansyah Thomas, SpOG melalui PT Bakti Gemilang Anak Sejahtera pada 2 Januari 2012 di Kecamatan Pagaden, Kabupaten Subang. Setelah berdirinya RSB Mutiara Hati, setahun kemudian berubah menjadi RSIA Mutiara dengan harapan dapat memenuhi kebutuhan akan layanan kesehatan bagi ibu dan anak di sekitar kecamatan Pagaden.


Seiring waktu dan denga semakin meningkatnya kunjungan serta kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan yang lebih luas lagi, pada bulan Januari 2015 RSIA Mutiara Hati resmi menjadi RSU Mutiara Hati sehingga dapat melayani pasien lebih luas lagi, bukan hanya wanita ibu dan anak. 


Pada bulan Februari 2019 RS Mutiara tergabung dalam Kasih Grup bersama 7 Rumah Sakit lainnya yaitu RS Sumber Kasih di Cirebon, RS Mitra Family di Karawang, RS Karunia Kasih di Bekasi, RS Restu Kasih di Jakarta Timur, RS Cinta Kasih di Tangerang, RS Kartika Kasih di Kota Sukabumi dan RS Betha Medika di Kabupaten Sukabumi.


RS Mutiara Hati  berusaha mengutamakan keselamatan pasien dan mengedepankan layanan medis yang optimal didukung oleh fasilitas  seperti mushola, ruang tunggu dan area parkir yang telah diperluas sehingga dapat menjadi pilihan keluarga yang memerlukan layanan medis.